Membuat SKCK di Polsek Jatiyoso

Cara Membuat SKCK di Kecamatan Jatiyoso :

  1. Siapkan 2 Map, Fotocopy KTP, KK, dan Pas Foto 3x4 4 Lembar serta Pas Foto 2x3 1 Lembar
  2. Mintalah Pengantar Kepada RT untuk Pengantar ke Kantor Kelurahan
  3. Bawalah Penganar dari Ketua RT atau Kepala Dusun (Kadus) Tempat kita tinggal ke Kelurahan dan mintalah Pengantar Pembuatan SKCK ke Kecamatan.
  4. Setelah sampai di kecamatan mintalah Tanda Tangan Camat dan Cap Kecamatan sebagai Pelengkap Pengantar Pembuatan SKCK, biasanya diminta pas foto 2x3 1 lembar
  5. Minta Cap di Koramil, Kalau di Kecamatan jatiyoso Letak Koramil, Polsek, dan Kantor Kecamatan Bersebelahan
  6. Jika Pengantar yang dari Kelurahan tadi sudah dilengkapi Tanda tangan camat atau cap dari kecamatan dan koramil bisa langsung menuju Polsek
  7. Setelah di Polsek langsung saja menuju tempat pembuatan SKCK, biasanya sudah ada bapak polisi bagian piket yang akan menanyakan keperluan kita dan akan diberikan arahan dan memeriksa kelengkapan Syarat Pembuatan SKCK kita.
  8. Setelah memberikan semua Map Kita tadi biasanya kita disuruh tunggu sebentar
  9. Setelah waktu kita tiba, kita akan disuruh masuk ke ruangan tertentu yang diguinakan untuk pembuatan SKCK dan disitu kita disuruh mengisi bayak Form di Formulir yang berisi tentang data kita secara detail dan banyak, agak capek juga ngisinya
  10. Setelah Formulir kita isi, serahkan ke Petugasnya
  11. SKCK dicetak, dan Selesai.
Penting :
  • Pembuatan SKCK tidak mahal
    Pengalaman saya : - kelurahan Rp. 5.000; , Fotocopy + Map + Pas Foto : 10.000;, Kecamatan Rp. 5.000;, Koramil Rp. 10.000;, belum termasuk bensin dan jajan ya.
  • Perhatikan urutan diatas agar pembuatan SKCK lebih cepat dan tidak bolak-balik
  • Jangan Sungkan bertanya tentang pembuatan SKCK Kepada Tetangga, teman, polisi, petugas kelurahan, petugas kecamatan ataupun petugas Koramil
  • SKCK hanya bisa dibuat di mana anda tinggal sesuai Alamat di KTP anda.
  • Jika mau membuat SKCK untuk keperluan melamalr CPNS pembuatan harus di POLRES bukan di POLSEK
Sumber : Pengalaman Pribadi Penulis.

tag : skck, pembuatan skck, cara membuat skck, polsek jatiyoso, ngesep kidul, wonokeling, karanganyar, jawa tengah.

No comments:

Post a Comment