Setelah kemarin meminta ijin untuk melaksanakan PKL di Puskesmas, akhirnya tiba saatnya juga kami harus memulai PKL di hari ini Selasa, 29 Januari 2013. Aku bangun pagi sekitar pukul 05.00 lewat, setelah menikmati indahnya pagi di alam Giriwoyo tepatnya di daerah silorejo, sirnoboyo, Giriwoyo, Wonogiri, aku mandi dan bersiap menuju Puskesmas Giriwoyo II yang letaknya sangat dekat dengan rumah yang kami "tumpangi".
Tepat jam 07.30 waktu setempat kami sampai di Puskesmas, sebenarnya sih jam masuk normalnya adalah jam 08.00 , tapi kami datang lebih awal untuk sarapan terlebih dahulu.
![]() |
Puskesmas Giriwoyo II |
Setelah Puskesmas mulai beroperasi dengan normal, kamipun ikut membaur dengan para staf dalam artian kami mulai sesi perkenalan dan mulai mencari data yang kami perlukan untuk pembuatan laporan KKP kami.
Syukurlah semua staff di puskesmas ini sangat ramah alias "friendly" , kamipun sangat terbantu dalam pengumpulan data.
Syukurlah semua staff di puskesmas ini sangat ramah alias "friendly" , kamipun sangat terbantu dalam pengumpulan data.
![]() |
Loket Pendaftaran Puskesmas Giriwoyo II |
Ternyata di Puskesmas Giriwoyo 2 ini sudah memakai sistem komputerisasi walaupun penggunannya kurang begitu optimal. tersedia juga Program / Aplikasi SIMPUS (Sistem Informasi Manajemen Puskesmas) dan SIMPUSTU , tapi dari kedua Apliaksi tersebut baru Aplikasi SIMPUSTU yang sudah digunakan lebih optimal di bagian Pendaftaran Pasien, untuk SIMPUS ternyata sedang ada problem di LANnya.
Waktu terasa begitu cepat, setelah kami istirahat dalam proses pengambilan data ternyata jam sudah menunjukkan pukul 12.00, berarti sudah 4 Jam kami melalui sesi PKL ini. kamipun berpamitan kepada para staf untuk pulang menuju rumah Pak Tukino (rumah yang kami tumpangi).
Malam hari sambil istirahat kami menyusun sedikit demi sedikit laporan KKP berdasar data yang kami dapat hari ini, tak lupa saya menulis Postingan ini.
Setelah menulis Postingan ini saya rencanakan untuk segera tidur supaya besok bisa kembali Fresh dan bisa kembali melanjutkan PKL kami di Puskesmas Giriwoyo II ini.
Sekian curhatku hari ini.
Terima kasih.
No comments:
Post a Comment